SOSIALISASI PERKUAT SINERGI CEGAH KARHUTBUNLAH POLSEK SUNGAI KERUH DI DESA BARU JAYA - DESA BARU JAYA

Baru Jaya - Kegiatan Sosialisasi Perkuat Sinergi  Cegah Karhutbunlah (Kebakaran-hutan-lahan) di Desa Baru Jaya Kecamatan Jirak Jaya Kabupaten Musi Banyuasin.

Kegiatan sosialisasi tersebut dihadiri oleh Camat Jirak Jaya diwakili Kasi Pemerintahan Arif Budiman, S.Pd., M.Si., Kepala Desa Baru Jaya Eko Erwanto, Kapolsek Sungai Keruh diwakili Bhabinkamtibmas Bripka Heru, Danramil Jirak Jaya diwakili Babinsa Serka Dokta S, Perangkat Desa, BPD, LPM serta Tokoh Masyarakat dan Warga Desa Baru Jaya.

Pada kegiatan tersebut Bapak Eko Erwanto Selaku Kepala Desa Baru Jaya memberikan sambutan beliau "Menyampaikan kepada Perangkat Desa, BPD, LPM dan Tokoh Masyarakat yang hadir pada sosialisasi tersebut harus beperan aktif dan sigap menyampaikan apa yang nanti didapatkan dalam sosialisasi ini kepada masyarakat terkhususnya warga Desa Baru Jaya agar terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan".

Kemudian Bhabinkamtibmas Bripka Heru menyampaikan beberapa hal penting kepada masyarakat Desa Baru Jaya Kecamatan Jirak Jaya. Salah satu himbauan tersebut adalah untuk tidak membuka lahan perkebunan dengan cara membakar. 

Bhabinkamtibmas Bripka Heru menekankan pentingnya partisipasi masyarakat dalam mencegah karhutbunlah. "Kami berharap masyarakat Desa Baru Jaya dapat mengerti betapa seriusnya ancaman Pidana Pembakaran hutan dan lahan, yaitu 15 Tahun Penjara dan Denda 15 Milyar. Dengan tidak membuka lahan melalui pembakaran kita telah melindungi lingkungan sekaligus diri kita sendiri dan orang lain, mari kita sama-sama bertanggung jawab dalam menjaga wilayah kita dari resiko karhutbunlah."

Demikian acara sosialisasi tersebut berjalan dgn hikmat serta nikmat dan ditutup dengan do'a yang berharap agar masyarakat terkususnya warga desa baru terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan aamiin allahuma aamiin